Hai semua! Pada postingan kali ini saya akan mengajak teman-teman semua untuk mengetahui tentang kerja OSIS tahun 2009/2010 ini. Nah, salah satunya adalah kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Menagement Siswa yang setiap tahunnya menjadi jadwal tahunan buku OSIS setelah adanya pelantikan yang diselenggarakan dengan pengucapan janji-janji serta sumpah -sumpah.
Baik, mengingat kegiatan LDKMS itu sangatlah penting untuk seluruh OSIS dan MPK (sebagai pengawas kinerja OSIS), maka kegiatan ini patutlah sedikit kita perbincangkan dan kita publikasikan. Istilah LDKMS itu sendiri tidak asing lagi untuk didengar, apalagi tabu untuk diperbincangkan. Karena kegiatan ini bertujuan sebagai suatu pembekalan akan pengetahuan OSIS dan MPK sejalan dengan masa jabatan yang diberikan. Bukan hanya itu kegiatan dalam ruang materi yakni salah satunya untuk memanage semua rencana dengan apik yang tersusun sesuai raker yang disepakati.
Dalam kegiatan LDKMS tahun ini tercatat kurang lebih 108 siswa yang mengikuti kegiatan tersebut. Pada tanggal 28-29 Nopember 2009 dengan transportasi 2 buah bus serta kurang lebih 8 orang pendamping. Pemberangkatan dimulai pada pukul 10.00 ke atas . seusai itu apa aja sich... yang diikuti peserta dituntut untuk peserta LDKMS di sana...? kalian perlu tahu dala kegiatan kali inisemua peserta dituntut untuk tepat jadwal alias tepat waktu dalam mengikuti setiap kegiatan yang ada.
Ya wajarlah jika ada tata tertib yang seperti itu, kan sekarang namanya jam karet alias jam molor. Mungkin ini adalah salah satu siasat pembina dalam menumbuhkan sikap kedisiplinan baik itu didalam lingkungan Madrasah atau di luar Madrasah..
Tidak hanya itu juga, sobat semua. Banyak rangkaian kegiatan yang telah tersususn secara rapi dalam proposal kegiatan: beberapa diantaranya yaitu, kegitan yang pastinya tidaklah merugikan bagi individu OSIS dan MPK maupun setiap regunya. Secara spesifiknya lagi materi-materi yang tersampaikan mengenai :
- Ø Mencetak Pemimpin islami oleh Bapak Drs.H. Supandi, S.Pd, M.Pd
- Ø Dinamika Kelompok oleh Bapak Masykur, S.PdI
- Ø Admimistrasi OSIS oleh Bu Dra. Hj. Siti Muzayati Rohmah
- Ø Kepemimpinan oleh Bapak Sa’i S.Pd
- Ø Susunan Program Kerja OSIS dan Pengesahan Program oleh Bapak Suminto S.Pd
- Ø Management keorganisasian oleh Bapak Moh. Novin Eko N, SS
- Ø Pengenalan Diri oleh Bapak Ach. Khudlori S.Pd
- Ø Penyusunan Proporsal dan LPJ oleh Bu Hartini S.Pd
- Ø Pengelolaan Keuangan OSIS oleh Bu Jumi’ah S.Pd
Sampai dech.... kita dipenghujung informasi.
Memang gag mudah ya, jika kita ingin hidup dan menghidupkan organisasi itu, meski ini-itu, toh pada ujungnya semua itu berguna untuk para OSIS dan MPK sebagai suatu bakal untuk menjalankan kemana organisasi ini harus berjalan. Oleh karena itu untuk semua OSIS dan MPK, kalian bukanlah orang yang rugi melibatkan diri dalam organisasi melainkan menjadikan kita lebih mawas diri juga berpengalaman teguh sebelum menjadi seorang pemimpin di kalangan masyarakat semua, dengan ilmu-ilmu dasar yang didapat, disimpan dan dikembangkan.
Uhh huufftt.. Cukup disini dulu ya., Sampai bertemu lagi di postingan selnjutnya.
SEMANGAT buat semuanya! semoga sukses selalu mengiri langkah kita. (^_<)
asyik dunk.aq kok gk d ajak sih Bal??
lho, emang kemarin kemana kok nggak ikut?? hehe, tapi aq jg gk ikt sich.. hehe